Banyak yang memprediksikan jika The Avenger: Infinity Wars bakal jadi konflik paling heboh dalam MCU atau Marvel Cinematic Universe. Pasalnya film itu bakal jadi penyelesaian dari semua masalah yang ada, termasuk yang ada dalam Civil War. Tunggu bentar! Apa hubungannya dengan Infinity Wars dengan Civil Wars?

banner-ads

Civil Wars adalah sekuel terakhir untuk franchise Captain America, sekaligus konflik pembuka yang bakal diselesaikan nantinya di Invinity Wars. Diceritakan nantinya Chris Evans bakal berseteru dengan Tony Stark lantaran beda ideologi. Jadi, buat kamu yang nungguin dua superhero ini bertarung seru, sepertinya nggak boleh melewatkan film terakhir Captain America tersebut. Chris Evans tetap menjadi pemeran utama, sedangkan Tony Stark bakal jadi sisi yang berkebalikan dengan Captain America.

Tentunya hal ini bakal membuat moviegoers bakal terpecah menjadi dua. Memilih Captain America atau sang manusia besi. Tony Stark emang terkenal dengan pemikirannya yang out of the box, jadi bisa dipastikan ia bakal nggak disukai karena langkahnya nanti bakal jauh beda dengan Chris Evans.

Ketika ditanya mengenai hal tersebut, Robert Downey Jr seakan males untuk menyebut Stark adalah bad guy dalam film ini. Tapi, kamu bakal mengetahui alasan kenapa sang biliuner jenius melakukan aksi melawan Captain America dalam Avenger: Age of Ultron. “Petunjuknya ada di Ulton. Mengapa Tony berubah sepenuhnya,” ungkap Downey.

Nggak cuma ledakan atau action gila-gilaan, Civil War bakal berisi cerita yang berat dan kompleks. Mungkin kamu nggak bakal nyambung tanpa menyaksikan MCU secara berurutan. Meskipun berisi konflik, yakin banget Marvel udah menyiapkan kejutan manis di akhir cerita.

Jika disuruh milih, which one you will choose? Kubu Captain America atau Iron Man yang bakal dianggap bad boy?