Akhir tahun sepertinya bakal banyak film keren yang rilis nih, salah satu yang paling direkomendasikan adalah Supernova: Kesatria, Putri dan Bintang Jatuh, yang rencananya bakal rilis 11 Desember nanti. Seperti yang udah kamu tahu, film ini merupakan hasil adaptasi dari novel laris karya Dewi Lestari dengan judul yang sama. Diperankan oleh para bintang muda tenar, dipastikan hasilnya bakal keren.

banner-ads

Agar membuat antusiasme penonton makin tinggi, Soraya Intercine Film kemudian merilis sebuah poster resmi lewat akun official mereka. Nggak seperti 5 Cm yang berupa siluet, atau Tenggelamnya Kapal Van Der Wijk yang terlihat dramatis, Supernova dikemas dengan gaya gothic yang kelam.

Dengan latar belakang hitam serta tokoh-tokohnya yang terbuat dari ukiran batu, seolah menegaskan sesuatu yang sangat pelik. Melihat poster ini, kamu bakal langsung teringat pada patung-patung yang banyak ditemui di Eropa.

Terlihat karakter Ferre dan Rana diwujudkan sebagai patung paling besar dan terikat lehernya dengan rantai. Ada pula sosok Diva yang berada paling depan dengan rantai terikat yang terhubung dengan banyak patung lain di belakangnya. Hal tersebut seolah memberikan kesan akan hubungan kuat di antara mereka.

Yup, bener banget, film ini emang mengisahkan cerita cinta yang kompleks antara satu karakter dengan karakter yang lain. Nantikan aja deh, pastinya pihak rumah produksi bakal memberikan kejutan besar di akhir ceritanya.