Seperti yang diketahui, saat ini Restu Sinaga dan Prisia Nasution tengah terlibat dalam pembuatan film berjudul Unlimited Love yang ditukangi oleh Haryanto Corakh. Dengan mengambil latar belakang ODHA (Orang Dengan HIV/AIDS) film ini diharapkan mampu menyampaikan pesan kebaikan tentang penyakit yang belum ada penyembuhnya tersebut.

banner-ads

Agar makin makin berpengalaman dan tentunya lebih meyakinkan penonton nantinya, dua pemain film keren ini melakukan sejumlah riset. Hal tersebut bakal membuat mereka makin natural dan lebih mampu mendalami karakter masing-masing.

“Kalau gue sih punya teman kena HIV/AIDS. Dia belum sembuh tapi bisa menjalani hidupnya dengan normal dan bekerja,” ungkap Restu dalam sebuah wawancara. Agak berbeda dengan apa yang dirasakan oleh rekannya tersebut, Prisia mengaku jika mengetahui kenyataan tentang ODHA membuatnya sedih.

“Kalau saya ada saudara yang meninggal. Nobody Knows, saya pun baru tahu hal itu. Tapi memang kita harus memperlakukan penderita dengan normal, karena HIV kan antibodinya nggak ada. Jadi semakin kita tekan, orangnya bakal cepat lewat. Jangan dijauhi karena nggak akan menular lewat kontak fisik,” jelas Prisia panjang lebar.

Terlepas dari itu, film ini sendiri bercerita tentang Dallas Pratama yang akhirnya muncul kembali saat kedua sahabatnya, Prisia dan Restu kini udah menjadi pasangan suami istri. Kedatangan Dallas membuat Prisia kembali mengingat saat-saat mantan pacarnya tersebut tengah bergelut dengan HIV/AIDS.