Scarlet Witch alias Wanda Maximoff mencuri perhatian dan berkembang jadi karakter favorit bagi sebagian orang sejak kemunculannya di Avengers: Age Of Ultron. Dirinya muncul bersama sang kakak, Quicksilver alias Pietro Maximoff. Dalam film ini keduanya diceritakan mendapatkan kekuatan mereka masing-masing setelah jadi kelinci percobaan Hydra. Beda dengan versi komiknya yang menyebutkan bahwa mereka berdua adalah kaum mutan.

Sayangnya Quicksilver yang diperankan Aaron Taylor Johnson tewas dalam film itu juga dak gak ikus beraksi di film-film selanjutnya. Beda nasib, Wanda diceritakan sebagai salah satu karakter terkuat di MCU setelah hampir berhasil menghabisi Thanos sendirian di Avengers: Endgame. Kini semua fans MCU tanggal nunggu series terbaru dari Disney Plus berjudul WandaVision yang rencananya tayang Desember mendatang.

Tapi tau gak lo Bro, bahwa Quicksilver dari semesta X-Men bergabung dengan proyek series ini?banner-ads



Evan Peters sendiri bermain sebagai Pietro Maximoff di semesta X-Men yang saat itu masih ada di bawah naungan 20th Century Fox. Berbeda dengan Quicksilver MCU yang langsung tewas dalam 1 film, Quicksilver versi Fox ini memegang peran penting di beberapa kesempatan. Salah satunya adalah ketika menyelamatkan seluruh isi X Mansion yang meledak.

Bergabungnya Evan Peters ke WandaVision ini memunculkan banyak teori. Termasuk dengan kembalinya Quicksilver namun dari dimensi yang berbeda. Teori ini muncul setelah ada kabar yang menyebutkan bahwa Evan Peters bakal memerankan “peran kunci” di WandaVision meski belum diketahui apa perannya nanti.

Kalau emang teori ini benar, bisa jadi konsep multiverse pertama kali bukan muncul di film Doctor Strange And The Multiverse of Madness, tapi pada series WandaVision ini. Ditambah sejak tahun lalu disebutkan bahwa series WandaVision bakal punya kaitan dengan film tersebut.



Tapi itu baru sebatas teori doang, Bro. Kalau menurut lo peran apa yang bakal dimainkan oleh Evan Peters di MCU nanti?