Kontroversial tapi super keren, kalimat ini pas banget menggambarkan gimana Fifty Shade Of Grey. Emang harus diakui banyak adegan seks yang agak nyleneh dan diekspos berlebihan, tapi nggak sedikit pula yang memuji film garapan Sam Taylor Johnson ini. Mereka bilang secara keseluruhan filmnya lebih keren dari novel aslinya. Wuih, gokil!

banner-ads

Variety mengatakan jika film ini mengalami peningkatan yang cukup signifikan dari versi buku. Si pemberi review bernama Jordan Hoffman juga memuji akting gokil Dakota Johnson yang sukses bikin penonton percaya jika kisah seperti ini eksis. “Ana Steele versi Dakota Johnson membuat kita percaya dengan adanya romantisme konyol di era pop culture ini,” ujar Hoofman.

The Hollywood Reporter yang diwakili Sheri Linden pun mengatakan hal yang senada dengan Hoffman. Tapi, ia juga memberikan sedikit kritik mengenai adegan seks di dalamnya. “Terlalu lambat untuk adegan seks dan ini membuat kecewa karena kurang ketegangan dalam melihatnya,” ujar Sheri.

New York Post juga nggak ketinggalan untuk memberikan komentar sedap mengenai film ini. Diwakili Sara Stewart, ia mengatakan jika film tersebut sukses mengenyahkan sisi-sisi mengerikan dalam novelnya. Sara pun sepakat jika versi film lebih keren, meskipun ada beberapa bagian yang hilang.

Review terakhir diberikan oleh Screen Daily yang mengatakan jika keseluruhan film yang dibintangi Jamie Dornan ini seksi, konyol, romantis, dan menyajikan drama yang malu-malu tapi asyik. Udah dapat banyak komentar positif, yakin banget Fifty Shade Of Grey bakal memuncaki tangga Box Office dalam waktu yang cukup lama. Liat aja deh!