Akhirnya ada juga yang bisa menggeser Adele dari puncak America Billboard Hot 200. Setelah 23 minggu (hampir setengah tahun!), tahta Adele akhirnya 'dikudeta' oleh musisi kawakan Bruce Springsteen. Bruce sukses menggeser Adele setelah album barunya yang berjudul 'Wrecking Ball' terjual 196 ribu copy. Dari angka penjualan, Bruce mengalahkan Adele dengan selisih 1300 copy. Buat Bruce, ini adalah kesepuluh kalinya ia berhasil menduduki puncak Billboard. Album pertama Bruce yang pertama kali sukses duduk di puncak Billboard Hot 200 adalah 'The River' tahun 1980. Prestasi itu membuat Bruce harus berbagi posisi ketiga dengan Elvis Presley sebagai musisi dengan album terbanyak yang pernah merajai Billboard. Posisi pertama dipegang oleh Beatles dengan 19 album dan diikuti oleh Jay Z dengan 12 album. Well, gak heran deh kalau Bruce dijuluki The Boss. Kita lihat berapa lama Bruce bisa bertahan di posisi puncak itu? Wuihh makin seru aja nih!banner-ads