Foo Fighters mendapatkan undangan spesial dari Pangeran Harry untuk menjadi pengisi acara dalam penutupan olimpade para penyandang cacat yang digelar di London. Karena baru pertama kali mendapatkan undangan tersebut, Foo Fighters dengan antusias mengiyakannya.

banner-ads

Acara tersebut merupakan rangkaian akhir dari acara olimpiade khusus para penyandang cacat. Saat berlangsungnya konser tersebut, Pangeran Harry didampingi oleh walikota London, Boris Johnson.

Sebelum Dave Grohl dkk naik ke atas stage, Pangeran Harry menyampaikan pidato singkat kepada para peserta. Lalu kemudian suara riuh tepuk tangan menggema ketika satu persatu member Foo Fighters naik ke atas panggung.

Dalam penampilannya tersebut, Foo Fighters mempersembahkan salah satu lagu berjudul My Hero. Lagu tersebut dimaksudkan sebagai apresiasi terhadap mereka yang udah berjuang walaupun dengan segala kekurangan dan keterbatasan yang ada.

Bagi Foo Fighters, kesempatan ini merupakan hal yang sangat langka dan membanggakan. David Grohl nggak henti-hentinya mengucapkan terima kasih kepada para penonton yang antusias.

Sebelum menutup acara dengan lagu terakhir, David menyempatkan untuk memberikan sambutan terakhir yang berisi ucapan terima kasih karena telah menciptakan malam yang keren untuk Foo Fighters dan semuanya. David juga mengungkapkan keinginannya untuk bisa kembali menghibur mereka suatu saat.