Sekarang jamannya revolusi di industri musik, dan sepertinya musik indie juga mulai ikut dalam barisan terdepan revolusi. Label-label independen dan juga artis independen di seluruh dunia sepertinya sudah mulai mendominasi industri. Tengok aja deh ke tangga lagu dunia, pasti diantara ratusan nama musisi papan atas muncul nama-nama baru yang bisa dibilang merupakan band-band indie. Di Indonesia sendiri, nama seperti Mocca, White Shoes and The Couples Company, dan masih banyak lagi mulai meramaikan tangga lagu. Hampir mirip seperti Indonesia, Australia, negara tetangga yang kehidupan musiknya juga sudah makin maju, kebangkitan musik indie diwarnai dengan kemenangan gemilang mereka di ajang ARIA Award. Tahun 1005 kemarin, 15 dari 24 penghargaan yang diberikan dibawa pulang oleh para independe artis. Situasi ini mengembangkan senyum diantara para musisi independen, salah satunya adalah Mat McHugh, frontman dari band indie Australia The Beautiful Girls yang mengemukakan kalau "Ini adalah sesuatu yang fantastis, akhirnya kita yang pegang kontrol di industri musik, ini baru yang namanya industri yang sehat." Di Australia, independen label menyumbang sampai 85% dari hasil karya musik. Soal apa sih independen untuk ukuran Australia? Ternyata sama kaya disini, ukuran independen ditentukan sama musik yang diproduksi dan dirilis oleh artis Australia atau label yang bukan dimiliki oleh salah satu major label seperti Universal atau Sony BMG. Tapi kondisi ini dicapai setelah melewati perjalanan yang lumayan panjang, baru lima tahun belakangan ini mulai banyak artis yang sudah mulai menyerah untuk mencari kontrak dengan major label dan memutuskan untuk jalan sendiri dan berkarir secara independen di dunia musik. Bertahun-tahun lamanya, major label dianggap sebagai penguasa dan kini anggapan itu sudah ngagk berlaku karena dengan semakin terbukanya informasi dan dukungan industri untuk pendatang baru, label kecil yang pintar bisa membangun jalan mereka sendiri dalam industri musik. Saat ini di Australia terdapat sekitar 300 independen label dan jumlahnya terus bertambah. Bukti nyata manisnya bisnis indie di Australia adalah keberhasilan The Beautiful Girls, yang di Australia sendiris udah berhasil ngejual 100.000 kopi dan juga sudah merambah dunia internasional seperti Inggris, Eropa, Amerika dan Jepang dnegan penjualan lebih dari 150.000 kopi, selain itu mereka juga udah mengeluarkan jadwal tur di tahun 2006 ini (yang sepertinya lumayan padat). Yah memang sih menjadi indie berarti kita berdiri dengan dua kaki kita sendiri, membuat keputusan sendiri yang menentukan hidup/matinya band/label, dan banyak orang yang nggak akan menukar ini dengan apapun. So...go indie!banner-ads