Apa jadinya jika 1000 CD album hasil burn sendiri dikumpulkan dalam satu rak. Wok The Rock, si pendiri yesnowave.com akan mencari tahu. Burn Your Idol adalah proyek seni instalasi yang digawangi oleh Wok The Rock. Dalam proyek ini akan dikumpulkan 1000 nama album untuk di-burn menggunakan CD R dan ditata ke dalam sebuah rak yang juga dilengkapi oleh sebuah pemutar CD dan sebuah earphone.   Menurut Wok The Rock dalam situs resmi Burn Your Idol, proyek ini dibuat karena kegiatan merekam audio CD orisinil masih merupakan aktivitas yang populer di kalangan penggemar musik di Indonesia. Aktivitas ini tentu saja berbeda dengan yang dilakukan oleh produsen pembajak CD. Para penggemar musik ini melakukan praktik tersebut tidak untuk diproduksi dalam jumlah yang banyak dan tidak untuk diperjual-belikan. Ada 2 alasan utama melakukan praktik ini: 1. Karena tidak mampu membeli CD orisinil, 2. Menggandakan CD orisinal untuk dipinjamkan atau diberikan ke orang lain sebagai gift. Sama sekali tidak ada kepentingan komersil.   Semua orang bisa berpartisipasi dalam proyek ini. Cukup daftarkan nama, album musik, dan foto untuk dijadikan cover CD, serta alasan mendaftarkan CD album tersebut. Tidak perlu mengirimkan CD asli, cukup mendaftarkan nama artis dan nama album saja. Sampai saat ini kurang lebih sudah ada 150 partisipan yang mendaftarkan nama dan albumnya. Jadi masih ada kesempatan bagi 850 pencinta musik lagi yang ingin berpartisipasi dalam proyek besar Burn Your Idol ini. Daftarkan album andalan loe sekarang juga untuk mendukung proyek ini. [rad]   Sumber foto: facebook.com/, group Burn Your Idolbanner-ads