Waduh baru ini ada kota sebesar Detroit di negeri Paman Sam yang mengajukan perlindungan dari kebangkrutan. Gimana gak bangkrut guys, kalo utangnya aja sampe US$15 miliar! Wow! Padahal kota Detroit itu pernah jadi simbol kekuatan industri AS dan dikenal sebagai Kota Motor karena industri otomotifnya. Tapi sekarang bener-bener kebalikannya, sang pemerintah kota harus mencari perlindungan dari kejaran penagih utang yang terdiri dari pekerja PNS dan dana pensiun. Masalah yang timbul di kota ini emang seiring dengan turunnya kinerja industri di kota itu. Sementara itu, Walikota Detroit Dave Bing berjanji kalo layanan masyarakat tidak akan berhenti hanya karena kota itu bangkrut. Pemkot Detroit berjanji agar gaji PNS tetep dibayar.

detroit bangkrut

Langkah untuk mengajukan perlindungan dari kebangkrutan itu ditempuh supaya pemerintah bisa perlahan menata kota itu kembali. Waduh semoga ini gak terjadi di Indonesia ya guys! Sumber:banner-ads