Laporan menyatakan bahwa kabar ini sudah dikonfirmasi oleh pemasok, dimana kapasitas paling besar untuk phablet 5.5 inch adalah 128GB sedangkan iPhone layar 4.7 inch hanya akan mendapatkan kapasitas 64GB. Menariknya setelah memperbesar kapasitas penyimpanan yang ditawarkan perangkat iPhone, Apple juga memperbesar kapasitas penyimpanan minimal yang akan ditawarkan. Sumber mengungkap bahwa hanya akan tersedia kapasitas penyimpanan terkecil sebesar 32GB untuk iPhone 6 mendatang. Tampaknya besarnya layar juga mempengaruhi konsumsi penyimpanan data pada ponsel itu sendiri. Bagaimana menurut Anda?