Teknoup.com --- Sony Pictures Entertainment telah mengantongi hak distribusi di seluruh dunia untuk film Angry Birds versi bioskop. Film animasi 3 dimensi ini sedang dikembangkan, diproduksi dan dibiayai oleh Rovio, pencipta game mobile terpopuler, Angry Birds. Dari game mobile untuk iPhone, kini Angry Birds berkembang menjadi waralaba raksasa, dari boneka, buku cerita, sampai-sampai ada versi Star Wars dari game tersebut. Sony akan merilis film ini secara global pada tanggal 1 Juli 2016. Film yang akan datang ini adalah langkah pertama Rovio menjejakkan kaki di dunia perfilman, setelah sebelumnya memasuki industri televisi dengan serial kartun mingguan Angry Birds Toon. Angry Birds Toon telah menjadi kesuksesan besar bagi Rovio dengan 150 juta penonton hanya dalam waktu 6 pekan. Namun pertanyaannya, apakah di tahun 2016 waralaba ini masih sepopuler sekarang? Hanya waktu yang bisa menjawabnya.banner-ads