Kita emang masih berduka timnas sepakbola Indonesia gugur di fase 16 besar pada ajang Asian Games 2018 karena keok dari Arab Saudi. Tapi kita wajib bangga karena Indonesia berjuang sampai titik terakhir kala laga harus dipaksa dibawa ke babak tos-tosan.

Nah, ngomongin soal timnas Garuda nih. Mungkin kalian masih bertanya-tanya mengapa jersey terbaru timnas khusus di Asian Games 2018 pakai sponsor keluaran Li-Ning asal Tiongkok.

Padahal jersey Garuda kita belasan tahun selalu keluaran apparel AS, Nike. Tepatnya sejak 2007 silam.

Alasan Jersey Timnas Garuda Asian Games Disponsori Li-Ning, Bukan Nike

Ketua Komite Olimpiade Indonesia (KOI) Erick Thohir bilang kalo apparel untuk Indonesia di Asian Games 2018 akan seragam yaitu semua pengurus besar memakai keluaran Li-Ning. Dan memang KOI udah menjalin kerja sama dengan Li-Ning khusus untuk Asian Games 2018.

Lantaran Asian Games itu ajang olahraga multievent makanya kontingan Indonesia semua wajib memakai Li-Ning. Kecuali itu ajangnya single event boleh pake sponsor yang berbeda.

Positifnya sih, jersey terbaru keluaran Li-Ning laku keras di Tanah Air. Banyak yang memuji desain terbaru ini karena memberikan aura yang fresh.

banner-ads