Kesepakatan ini dipercaya akan segera selesai pada akhir pekan ini. Biaya sebesar 40 juta euro dikabarkan telah disepakati oleh kedua klub dan Sanchez akan menerima kontrak selama empat musim.
Namun menurut banyak sumber, kesepakatan itu diperkirakan sangat bergantung pada transfer Luis Suarez dari Liverpool ke Barcelona. Transfer tersebut pun kini dikabarkan sudah berada pada tahap akhir dan penyerang asal Uruguay itu pun telah melakukan tes medis di Camp nou.
Sanchez adalah pemain kunci dari tim Cili di Piala Dunia 2014 yang tersingkir oleh tuan rumah Brasil melalui drama adu penalti di babak 16 besar. Mantan pemain sayap Udinese bergabung dengan Barca pada Juli 2011 dan telah mampu mencetak 47 gol dan 34 assist dalam 141 pertandingan.
Kemampuannya Alexis untuk bermain sebagai striker atau penyerang sayap sangat cocok dengan gaya bermain Arsenal. Rentannya Theo Walcott dan Alex Oxlade-Chamberlain dari cedera bisa diatasi oleh keberadaan pemain berusia 25 tahun itu.