Antonio Conte mengungkapkan hal mengejutkan untuk manajemen timnya, Inter Milan. Meski musim debutnya bareng Nerazzurri cukup good, Conte merasa timnya tak terlalu mendukungnya.banner-ads

"Saya berpikir kinerja saya nggak dihargai dan kami semua menerima perlindungan yang sangat kecil dari klub," bebernya pada Sky Sports.



Sementara Beppe Marotta sebagai CEO Inter langsung menanggapi pernyataan Conte. Ia menilai pernyataan itu tak bisa dilihat obyektif.

"Tak mudah untuk menganalisis secara objektif. Tentu saja kami kehilangan poin, tetapi kami juga belajar dari kondisi sekarang. Kami melihat tim yang sudah menunjukkan peningkatan," respons Marotta.

Sky Italia bahkan menyebut Conte bisa saja mundur setelah adanya pernyataan tendensius darinya.

Akankah romansa eks manajer Chelsea itu berakhir dengan Inter?