Bisa dibilang performa buruk Chelsea musim ini karena kiper utama mereka Thibaut Courtois diganggu cedera lumayan panjang. Tak heran pertahanan Si Biru sudah kendor mental duluan karena absennya sang kiper.
Kini Asmir Begovic siap dibangkucadangkan lagi pasca tanda-tanda Courtois mulai sembuh. Lewat akun Twitter resminya, London Biru menginformasikan kiper Belgia itu sudah kembali berlatih.
Kabar baik ini pun disambut suka cita fans The Blues. "Courtois kembali berlatih bersama tim sebagai bagian dari pemulihannya," tulis @ChelseaFC.
Eks kiper Atletico Madrid itu berhasil menggeser Petr Cech sejak kedatangannya. Cech pun hijrah ke rival Chelsea, Arsenal.
Jadi tak ada alasan lagi buat Jose Mourinho bersama pasukannya masih amburadul menyusul kesembuhan sang kiper. So, bangkitlah The Blues.