Joko Driyono menjadi pengganti sementara Edy Rahmayadi di jabatan Ketum PSSI setelah mundurnya Gubernur Sumut itu dari posisinya. Tapi belakangan muncul permintaan Erick Thohir untuk jadi orang nomor satu di Asosiasi Sepakbola Indonesia itu.

Erick yang merupakan konglomerat dan memang berpengalaman di dunia olahraga cukup jadi favorit untuk mengisi dan membenahi PSSI.

Muncul petisi yang meminta eks Presiden Inter Milan untuk menduduki posisi sebagai Ketum PSSI yang baru.

Erick Thohir Favorit Jadi Ketum PSSI

Petisi daring yang meminta Erick menjadi ketua umum PSSI naik ke permukaan sejak awal pekan ini. Petisi itu digagas Wira Adikusuma.

Selain pernah memiliki beberapa tim elit dan kini memiliki saham terbesar tim Inggris, Oxford United, Erick juga merupakan mantan ketua INASGOC.

Kesibukan pengusaha itu kini adalah menjadi Tim Kampanye Nasional (TKN) Calon Presiden dan Wakil Presiden Periode 2019-2024, Joko Widodo-Ma'ruf Amin.

"Ini bertujuan agar sepakbola Indonesia tidak dibekukan lagi oleh FIFA dan PSSI dipimpin oleh orang-orang yang memahami bola, berpengalaman, profesional, bersih, kredibel dan netral. Kriteria ini ada pada sosok Bapak ERICK THOHIR," bunyi petisi tersebut.

PSSI harus menggelar Kongres Luar Biasa yang disepakati 67% suara atau 2/3 dari total pemilih untuk memunculkan nama anyar untuk Ketum baru.

banner-ads