Apa konsekuensi ketika seorang pemain sepak bola melakukan pelanggaran dalam sebuah pertandingan?

Sebuah pelanggaran berat akan menyebabkan seseorang mendapatkan kartu merah dalam pertandingan tersebut. Setelah itu seorang pemain akan dilarang mengikuti satu sampai tiga pertandingan, tergantung seberapa keras pelanggaran yang dilakukan. Kartu merah tersebut juga kadang membuahkan denda sesuai kalau ditemukan unsur lain dalam pelanggaran tersebut melalui investigasi lebih lanjut.

Mungkin lo bakal beranggapan bahwa seseorang akan membayar denda mereka begitu saja dan menghadapi hukuman larangan bermain setelah mendapatkan kartu merah.

Sesuatu yang menarik terjadi ketika Ronaldo mendapatkan kartu merah pada pertandingan Juventus melawan Valencia ketika, mereka masih di bawah pimpinan Massimiliano Allegri.banner-ads



Max Allegri emang terkenal keras ketika menerapkan aturan tentang kedisiplinan terhadap para pemainnya. Hasilnya bisa dilihat dimana dirinya mampu meneruskan kejayaan Juventus yang ditinggalkan oleh Antonio Conte saat itu.

Setelah mendapatkan kartu merah pasca pertandingan melawan Valencia, Ronaldo “dipaksa” untuk membagikan seluruh rekan satu timnya sebuah iMac. Hal tersebut diungkapkan oleh kiper Juventus, Wojciech Szczesny dalam sebuah wawancara dengan televisi Polandia.

Meskipun mengeluarkan uang untuk beli iMac gak bakal begitu berarti buat keuangan Ronaldo yang udah tajir banget, “hukuman” ini dirasa aneh sekaligus unik oleh Szczesny.

Selama dua bulan Ronaldo menolak untuk melaksanakan hukuman tersebut sebelum akhirnya menyerah dan mengikuti apa yang dikatakan oleh Allegri.

Ternyata bukan cuma Ronaldo yang kena peraturan konyol tersebut, sang kiper pun pernah mengalaminya ketika dirinya harus bagi-bagi sebuah headphone Dr Dre karena pelanggaran kedisiplinan.

Peraturan yang aneh, tapi kayaknya dengan bayaran selangit Ronaldo dan Szczesny keuangan mereka gak bakal terganggu. Ya gak, Bro?