Beberapa kandidat pun sempat masuk. Salah satu yang paling kedengeran adalah Marcello Lippi. Pelatih berusia 67 tahun itu disebut pantas memimpin pasukan Keisuke Honda Cs.
Meski udah pensiun sejak lulus ngelatih Guangzhou Evergrande pada 2014, hasrat ngelatih Lippi disebut masih besar. Tapi pria yang juga sempat ngelatih timnas Italia dan Juventus itu menutup kansnya gabung Milan.
Lippi mengaku dirinya memang sempat dihubungi pihak Rossoneri. Tapi ya namanya belum jodoh, Lippi pun langsung nolaknya.
"Saya bisa bilang memang ada kontak dari pihak Rossoneri. Tapi untuk sekarang tidak ada niat ke sana," ucapnya kepada Gazzeta World.
Selain nama Lippi, bek Italia Fabio Cannavaro juga disebut masuk radar pengganti Mihajlovic. Tapi ya itu masih sebatas rumor yang belum jelas juntrungannya.
Sepanjang 8 laga yang udah dilewati AC Milan di Serie A, mereka baru ngumpulin poin 10 dan terdampar di urutan 13 dari klasemen sementara. Poin itu didapat dari 3 kali menang, 4 kali kalah dan satu kali seri saat dijamu Torino dengan skor 1-1 akhir pekan lalu.