Benelli Leoncino 800 all-new telah terlihat sebelum acara EICMA 2019 di Milan bulan depan. Scrambler berkapasitas besar pertama kali terungkap di pameran Italia tahun lalu dalam bentuk konsep.banner-ads

Tetapi tampaknya kini sudah mendekati standar produksi. Jadi kebocoran ini tak mengherankan meski menunjukkan sedikit perubahan dalam desain.

Ada beberapa part yang hilang pada mesin neo-retro, seperti bagian roda yang berbeda dan casing mesin yang lebih sederhana.

Meskipun headlamp tidak menarik dalam gambar produksi ini, jelas Benelli Leoncino 800 mempertahankan penampilan tampan yang sama dari model lain dalam jajaran Leoncino. Ada rasa Italia dalam motor itu meskipun dengan sentuhan kasar.



Mereka yang memiliki mata yang tajam mungkin telah melihat motif singa kecil di spakbor depan, yang merupakan asal mula nama Leoncino yang berarti 'singa kecil' dalam bahasa Italia.

Meski begitu, Leoncino 800 tidak begitu 'kecil' di bagian mesin, motor itu punya kapasitas 754cc paralel-kembar dari Benelli 752S, yang menghasilkan 76hp.

Motor itu didorong oleh investasi dari pemiliknya di China dan respons positif muncul terhadap model-model terbarunya di Italia, di mana sekarang ini grafik pertumbuhan sedang terjadi.