Tampilan seksi Range Rover Evoque versi convertible bisa dipastikan gagal datang ke Indonesia. Padahal sebelumnya model ini rencananya akan diperkenalkan di Indonesia, pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016.

Pernyataan ini langsung disampaikan Director of Wholesalesand Training, Bambang Tjahyono, di ajang GIIAS 2016, Tangerang. "Ranger Rover Evoque tidak jadi kami datangkan, karena memang pasarnya sangat kecil," ujar Bambang.

Memang kabar tidak akan dipasarkannya Range Rover Evoque ke Indonesia, sudah mulai tercium sejak Juni 2016 lalu.

Saat ini Chief Operating Officer PT GrandAuto Dinamika (GAD), Roland Staehler, tidak sengaja mengatakan mengurungkan niatnya untuk mendatangkan Range Rover Evoque Convertible di GIIAS 2016.

"Evoque Convertible tidak akan kami datangkan di GIIAS 2016," kata Roland.
 

Kalau boleh mengintip apa yang ditawarkan mobil berdarah Inggris ini. Mobil ini dinilai memiliki desain yang sangat keren, dan tidak kalah bila bicara soal mesinnya.

Di luar sana seperti di Amerika Serikat, Range Rover Evoque Convertible mengusung mesin bensin 2.0-liter turbocharged bertenaga 237 horse power. Mesin ini langsung dikawinkan dengan transmisi otomatis sembilan percepatan dengan penggerak all Wheel Drive.

Di Eropa, Evoque menawarkan mesin diesel TD4 Ingenium 2.0 liter bertenaga 178 horse power. Mesin diesel itu diklaim ramah lingkungan dengan konsumsi bahan bakar 5,1 liter per 100 km dan menghasilkan 149 g/km emisi CO2.

Bicara soal banserol, untuk pasar Amerika, mobil ini dibanderol mulai dari USD 50.475 atau sekitar Rp 689 juta. Namun sayang, kehadirannya di Indonesia masih akan menjadi tanda tanya besar buat pecintanya di Indonesia.
banner-ads