Akhir-akhir ini teknologi kendaraan yang dikembangkan sangat maju, mulai dari kendaraan berbahan bakar hidrogen, air dan listrik. Ternyata ada satu lagi Bro pengembangan kendaraan berbahan bakar angin. Walah kayak layang-layang ya.

banner-ads

Kendaraan ini dikembangkan oleh seorang mantan insinyur jebolan Formula 1 yang kini bekerja di European MDI Corporation.Dan kendaraan angin ini sudah siap memasuki tahap pembuatan prototipe.

Setelah melakukan serangkaian kesepakatan yang diduga dilakukan bersama Tata Motors dan sejumlah produsen otomotif Jepang, MDI baru saja memberikan lisensi teknologi anyar itu kepada Zero Pollution Motors yang berbasis di New York.

Perusahaan otomotif Amerika itu akan memproduksi mobil tenaga angin dengan kapasitas enam tempat duduk dan tiga tempat duduk. Kabarnya AirPod, kendaraan yang punya kapasitas 3 tempat duduk, akan dijual di Hawaii sebelum akhir 2015, melalui franchisee Zero Pollution Motors.

Untuk yang kecil, Top speed diperkirakan hanya di bawah 50 mph, dan tank-nya onboard akan mengadakan kompresi udara untuk 124 mil.