Karya ini merupakan hasil karya Yasid Design bro. Selain modifikasi mobil BMW Z4, mobil eksotis lainnya yang jadi bahan kreativitas adalah Alfa Romeo Giulia yang terinspirasi dari Stromtroppers dan Honda NSX 2016 yang dibalut dengan paduan warna Darth Maul. Hasilnya matching abis dan keren gila bro!
Bicara desain BMW Z4, dibagian depan mobil ini telah dibekali dengan bumper kustom baru yang terintegrasi dengan splitter dan grill yang telah dimodifikasi juga. Fender belakang dan kap mesin mencirikan wajah dari Darth Vader yang khas dengan striping V. Biar gak lalah agresif, lampu depan pun menggunakan model angel eye bro, lebih gahar kan?
Model lainnya yang juga dikaryakan antara lain adalah Mercedes Benz G63 AMG, Lamborghini Countach, Nissan Juke, Dodge Charger, serta Mazda MX-5.