Belum lama ini DJI dirumorkan akan merilis action cam yang digadang akan jadi pesaing GoPro. Kini brand yang terkenal dengan drone-nya itu akhirnya meluncurkan secara resmi kamera action cam perdananya: Osmo Action.

Kamera ini dibekali dengan lensa ultra wide seluas 145 derajat dan bukaan f/2.8. Seperti kebanyakan kamera aksi keluaran GoPro yang ukurannya mini dan segiempat, Osmo Action pun dibuat seperti itu.

DJI juga membekali  kamera ini dengan RockSteady, sistem stabilizer berbasis software dalam kameranya. Perekamannya bisa menghasilkan video dengan format 4K di 60 fps dengan atau tanpa stabilizer.

Selain itu, Osmo Action pun bisa menciptakan video slow motion hingga kelambatan 8x. Tentu kamera ini juga tangguh di bawa berbasah-basahan hingga 11 meter. Seperti halnya GoPro Hero7 Black meski unggul satu meter dari milik GoPro tersebut.

Yang tidak dimiliki GoPro yang ada di Osmo Action adalah layar selfie-nya. Inilah yang menjadi keunggulan Osmo Action dibandingkan GoPro. Fitur lainnya antara lain filter ND, polarizer, dan underwater.

Osmo Action dibanderol USD 350 atau sekitar Rp 5 jutaan. Kamera ini baru akan dijual 22 Mei nanti.

banner-ads