Genshin Impact mengumumkan karakter cross-over pertamanya. Game besutan Mihoyo itu bakal menghadirkan karakter Aloy, pemeran utama dalam game PlayStation Horizon Zero Dawn!banner-ads

Aloy bakal tampil dalam versi karakter Genshin Impact yang jauh dari kesan realistis, berbeda dengan sosok Aloy di game aslinya. Namun elemen-elemen khas dari karakter itu tetap dipertahankan.

Mihoyo mengumumkan lewat sebuah unggahan di media sosial mereka. Aloy akan menjadi karakter gratis yang bisa dimainkan semua pemain Genshin Impact baik di PlayStation atau di mobile/PC. Namun pembagiannya akan dilakukan secara bertahap.

Baca Juga: Peta Baru Genshin Impact Semakin Dekat!



Aloy dilabeli dengan nama Savior From Another World. Dalam versi Genshin Impact, Aloy jadi lebih punya estetik anime. Gaya dan warna rambutnya tetap sama, pakaian tebal dan berbulu di beberapa bagian pun tetap terlihat mengingat Aloy dalam game aslinya tinggal di dunia yang dingin.

Aloy juga akan disenjatai panah seperti di game aslinya. Terinspirasi dari atmosfer dan universe di Horizon Zero Dawn, Aloy akan punya Vision (elemen dalam Genshin Impact) Cryo atau Es.

Dalam penjelasannya, Mihoyo selaki pengembang dari game Genshin Impact menjanjikan akan membagikan Aloy secara gratis lewat kotak masuk dalam game pada bulan Oktober dan November. Pengguna PlayStation akan bisa lebih dahulu memainkan Aloy (di update versi 2.1) sementara versi PC dan mobile bakal kebagian sebulan setelahnya (update 2.2).

Cross-over Genshin Impact dan Horizon Zero Dawn ini bikin penggemar semangat untuk menantikan kerja sama selanjutnya dari game yang sedang digandrungi ini. Kini Genshin Impact baru saja kedatangan peta baru yaitu Inazuma yang merupakan negara dengan elemen Electro. Sederet karakter baru juga sudah diperkenalkan berasal dari Inazuma namun yang baru bisa dimainkan hanya Kazuha dan Ayaka lewat sistem Gacha.