Lacoste dan brand kamera instan klasik Polaroid menghadirkan sebuah kolaborasi unik dan spesial. Lo yang suka banget dengan benda-benda bergaya retro mungkin akan tertarik memiliki Lacoste x Polaroid 600 Instant Film Camera.banner-ads

Seperti namanya, ini merupakan kamera instan khas Polaroid. Kalau Fujifilm punya Instax yang desainnya sudah lebih ringkas dan kekinian, dengan film yang berukuran lebih kecil, Polaroid mengeluarkan kamera paten mereka dengan film yang khas.

Melihat dari tampilannya, kamera ini punya nuansa retro yang fun dengan paduan warna oranye dan hijau yang ada di tone jadul. Aksen putih dan hitam melengkapi desain warna kamera ini dan membuatnya terlihat fresh.

Warna ini kalau dilihat-lihat memang cukup identik dengan logo Lacoste juga. Sementara dari Polaroid, warna-warna ini merupakan identitas kamera instan mereka yang dirilis tahun 1963.



Bodinya yang besar dan desainnya yang mempertahankan kesan retro menjadikan kamera ini collectible item banget. Di bagian depan tempat keluarnya film, lo bisa melihat ada desain garis bergerigi yang khas buaya Lacoste.

Dalam paket pembeliannya lo akan mendapatkan kertas film Polaroid 600 edisi Lacoste. Tapi perlu dicatat, kamera ini dijual dalam jumlah terbatas dan nggak disebar di seluruh negara. Meski bisa dibeli online tapi lihat-lihat juga peraturan pengirimannya.

Lacoste x Polaroid 600 Instant Film Camera dibanderol sekitar Rp 2,5 jutaan dan dijual di store online Lacoste atau offline di Paris, New York, Milan, London, dan Shanghai di musim panas tahun ini.