Jeans bukan cuma sekadar fashion. Sejak lama jeans juga jadi kebutuhan. Makanya nggak heran setiap orang dewasa maupun remaja dan anak anak pastilah punya minimal satu bahan ini buat sehari-harinya.

Tapi kebiasaan membeli jeans perlu diimbangi sama info penting satu ini. Ternyata menurut CEO Levi Strauss (Levi's), Chip Bergh jeans sebaiknya jangan langsung dicuci.



Bahkan lebih bagus lagi jeans baru dicuci setelah minimal 10 kali pakai atau dalam waktu idealnya sebulan setelah digunakan.

Hal ini dianjurkan karena akan membuat warna dan bahan jeans tak gampang pudar. Dianjurkan pula bahwa jeans awalnya dicuci dengan air dingin tanpa deterjen.

Sebab diketahui warna jeans pasti luntur di awal meski jeans itu mahal atau nggak. Emang sih banyak yang suka juga dengan jeans belel alami. Tapi satu yang pasti, ketika jeans berwarna hitam cara ini sangatlah disarankan.

Beda dengab warna biru yang makin belel makin nyaman, sebab warna hitam adalah jeans yang paling gampang kusam jika dicuci dan dijemur pakai cara yang salah. Karena cuma jeans hitam yang nggak lucu kalo belel dan kusam.

banner-ads