adidas dan Reebok berada di bawah perusahaan yang sama namun tidak membuat kolaborasi mereka jadi nggak mengejutkan sama sekali. Lewat ZX Fury, keduanya menyatukan dua siluet brand yang berbeda jadi satu sepatu yang unik.banner-ads

Kolaborasi adidas dan Reebok lewat Instapump Fury sudah berusia setahun. Kini mereka kembali mengkombinasikan desain ikonik dari Steven Smith ke dalam sepatu yang diberi kode ZX 8000.

Kolaborasi ini menghadirkan sepatu yang terlihat penuh warna. Kombinasi antara masing-masing identitas kedua brand amat terasa dalam sepatu ini. Nyaris terlihat seperti sebuah robot Transformer.



ZX 8000 hadir dalam paduan berbagai material yang terbagi dan terpisah dalam panel-panel warna. Termasuk di dalamnya suede dan mesh dalam warna aqua blue di bagian heels dan ujung jadi, juga di bagian lidah sepatu.

Lalu ada lagi warna kuning yang cerah di sebagian lain bodi atas sepatu ini. Warna lain yang melengkapi di antaranya putih dan merah di bagian midsole dan hitam yang jadi aksen pemberi kontras buat sepatunya.

Di bagian depan lidah sepatu masih terdapat benjolan seperti jerawat besar berwarna hitam. Tempat adidas dan Reebok mencetak branding buat ZX Instapump.

Kolaborasi Reebok dan adidas ini akan datang di akhir tahun 2020 di situs resmi kedua brand. Banderolnya belum ditaksir akan dihargai berapa.