Angelina Jolie kabarnya didaulat sebagai sutradara film Perang Dunia II berjudul 'Unbroken'. Katanya nih, aktris seksi tersebut sudah memasuki tahap akhir dari diskusi dengan Universal Pictures untuk mengepalai produksi film biopic tersebut. 'Unbroken' bercerita tentang olahragawan bernama Louis Zamperini yang menjadi tawanan perang. Zamperini yang pernah menjadi atlet lari selamat dari kecelakaan pesawat terbang diatas Laut Pasifik dan mengabiskan 47 hari terombang-ambing diatas rakit. Ia kemudian diselamatkan oleh pasukan Jepang yang menahannya dan menyiksanya selama dua setengah tahun. Script ditulis oleh otak dibalik film 'Gladiator' William Nicholson, yang menulis ulang draft asli milik Richard LaGravanese. Script didasari biografi karya Laura Hillenbrand berjudul 'Unbroken: A World War II Story of Survival, Resilience and Redemption'. Jolie kini tinggal menunggu kepastian naskah dan menyeleksi pemain. Syuting sendiri diharapkan dimulai tahun depan. 'Unbroken' akan menjadi film kedua doi sebagai sutradara setelah film drama yang berlatarkan penduduk Sarajevo 'In The Land Of Blood And Honey. Source: nme banner-ads