Drama berjudul Concussion, Peter Landesman bertindak sebagai sutradara sekaligus penulis skenario, dengan materi artikel "Brain Game" karya Jeanne Marie Laskas yang ditulis di GQ pada tahun 2009.  Sudut pandangnya, helm memberikan perlindungan bagi tulang tengkorak saat para pemain bola Amrik menubruk dan menabrak lawan, sampai mempertahankan bola sambil berguling-guling. Tapi bagaimana dengan otak? Bagian ini nggak ditopang sesuatu yang kuat, malahan mengapung di cairan kepala. Jadi saat benturan di bagian badan dan kepala berhenti, dia masih bergerak dan menumbuk tulang tengkorak. Bisa-bisa dia memar dan bahkan "meledak" kalau dibiarkan berbenturan terus!

banner-ads

Nah, pakar forensik forensic pathologist and neuropathologist di film ini adalah Will Smith yang memerankan Dr. Bennet Omalu, penemu CTE di dalam otak dua pemain bola National Football League (NFL).

"Di sini, Dr Bennet Omalu ditekan NFL untuk menyembunyikan kebenaran tentang terjadinya concussion trauma otak," cerita Mas Will. Makin ribet, karena status pakar forensik otak, saraf dan patologis ini adalah imigran dari Afrika, yang ditakut-takuti bakal dilarang berada di Amrik.