Siapa yang pecinta film Transformers nih? wah jangan ada yang marah yah. Banyak kritikus bilang jika film Transformers: The Last Knight, yang baru keluar beberapa hari ini sangatlah buruk. Emang iya ya? kok mereka bisa bilang itu buruk sih.

banner-ads

Kritikus yang lebih dulu menonton film arahan Michael Bay ini memberikan penilaian awal yang dipublikasikan lewat media massa. Sayangnya, banyak banget yang bilang film itu buruk. Hal itu terlihat dari skor yang didapat film ini di dua situs agregator, yaitu Rotten Tomatoes dan Metacritic.

Jadi, para kritikus ini mempermasalahkan skenario film dan penyutradaraannya yang dinilai lemah. Bahkan mereka menganggap naskah film itu seperti skenario Independence Day yang diencerkan.

Enggak cuma itu, mereka juga bilang kalo film ini enggak menawarkan satu hal yang baru. Seperti biasa, film garapan Michael Bay pasti menyajikan banyak suara dentuman dan ledakan di dalam filmnya. Namun, hal ini juga yang membuat kritikus tidak menyukainya.

Mereka menilai film Transformers: The Last Knight terlalu banyak suara bising yang enggak jelas. Bahkan para kritikus ini beranggapan dirinya sampai ingin menghantamkan kepala ke kursi demi beristirahat mendengarkan suara yang dianggap noise itu. 

Transformers: The Last Knight, dibintangi oleh aktor dan aktris seperti Mark Wahlberg, Stanley Tucci, Josh Duhamel dan Tyrese Gibson. Hadir pula aktor senior Anthony Hopkins sebagai tokoh baru bernama Sir Edmund Burton. Ia adalah seorang sejarawan yang memiliki pengetahuan luas mengenai sejarah Transformers. Ia bersama Cade Yager (Mark Wahlberg ) dan beberapa orang lainnya akan mengungkap rahasia kehadiran para autobots di bumi.