Selama hampir 20 tahun Mission Impossible dibuat sejak 1996, Tom Cruise masih membuktikan ketangguhannya sebagai bintang. Dalam dua hari tayang di 3956 bioskop, sekuel kelimanya Rogue Nation berhasil meraup 56 juta Dollar AS! Di hari pertama tayang aja, sudah meraih 20,3 juta dollar AS dan diprediksi mencapai 40 juta dollar selama week end.

banner-ads

Prestasi ini pun membukukan dominasi Mission Impossible dalam daftar box office Amerika, menyingkirkan Ant Man yang juga sempat sangat populer. Ini merupakan film laris Cruise yang ketiga. Sebelumnya ia mencatat peraihan untung besar lewat War of the Worlds dengan 64,9 juta dollar AS dan Mission Impossible 2 yang membawa hasil 57,8 juta dollar AS.

Rogue Nation merupakan salah satu film dengan budget besar, mencapai 150 juta dollar AS. Jadwal tayangnya yang semula akhir tahun pada Natal 2015, dimajukan jadi pertengahan tahun ini atas permintaan Cruise saat produksi pada Agustus tahun lalu. Kabarnya untuk menghindari ‘pertarungan’ dengan James Bond Spectre yang tayang 6 November dan Star Wars: Episode VII – The Force Awakens yang akan tayang 18 Desember mendatang.

Hasilnya, keuntungan yang jauh lebih besar dari yang diprediksi. “Film seperti ini membawa energi dan kesenangan yang besar,” kata Rob Moore, Vice President Paramount Pictures. Keempat sekuel Mission Impossible tercatat menghasilkan keuntungan kotor lebih dari 2 miliar Dollar AS. Ghost Protocol sendiri meraup 485 juta dollar AS di seluruh dunia.