The Dark Universe of Universal Monster reboot mungkin sudah berakhir. Itu membuat penggemar bertanya-tanya apa yang akan terjadi dengan alam semesta yang ambisius tersebut.

Jake Johnson yang membintangi The Mummy mengaku justru tak menyadari sepenuhnya apa rencana untuk The Dark Universe tersebut.

"Saya tidak tahu. Bahkan ketika saya melakukan itu, saya tidak benar-benar ada di sana," kata Johnson berbagi dengan UPROXX.

"Jadi, saya harus jujur dengan Anda, saya tidak sepenuhnya memahami hal yang lebih besar."

The Dark Universe Cuma Angan-angan?

Menurutnya, selama pembuatan film The Mummy, ia hanya menikmati peran tersebut. Terlebih ia juga mengaku senang karena empat bulan terlibat kerja sama dengan Tom Cruise.

Dalam The Mummy, Tom Cruise membintangi sosok Nick Morton, seorang sersan Angkatan Darat yang mengungkap sebuah makam kuno. Sementara karakter Johnson adalah seorang teman yang meninggal saat melakukan misi.

Sayangnya, film ini mengecewakan baik secara kritis dan finansial. Mereka hanya meraih 80 juta USD dari anggaran sebesar 125 juta USD.

Sebelumnya, Universal berusaha memulai waralaba reboot mereka dengan Dracula Untold pada tahun 2014. Namun raihan jelek juga dialami, bahkan Universal mencoba untuk melupakan itu pernah terjadi, dengan mempromosikan The Mummy sebagai peluncuran resmi Dark Universe.

banner-ads