Menggunakan starter saat menyalakan mesin adalah metode yang sangat wajar ketika menyalakan mesin motor. Kickstarter maupun tombol starter elektrik memberikan aliran listrik pada mesin yang memicu pembakaran sehingga mesin pun hidup.

Tapi kabarnya, sebuah motor yang digunakan pada ajang MotoGP bisa menyala tanpa membutuhkan starter sama sekali, Bro.

Mitos atau fakta ya?

Motor yang ikut serta dalam ajang tertinggi balapan roda dua ini didesain untuk bisa melaju sekencang mungkin di atas lintasan. Para tim pabrikan akan berusaha membuat motor mereka jadi seringan mungkin dan sekencang mungkin dalam batas yang aman untuk para rider.banner-ads


Bahkan, komponen esensial seperti starter kit pun hingga dibuang untuk mengurangi bobot yang dibawa oleh motor. Starter kit tersebut diganti dengan sistem lain yang memungkinkan kru paddock dan pembalap bisa menyalakan mesin tanpa starter.

Alasan starter kit dihilangkan dari motor pada ajang MotoGP adalah karena bebannya yang cukup besar. Satu set starter kit bisa punya bobot hingga 4kg. Dengan mengurangi beban tersebut, motor yang ada bisa melesat sedikit lebih cepat.

Ingat, di ajang balapan seperti MotoGP selisih waktu yang hanya 0,1 detik pun sangat berharga. Jadi pengurangan beban sebisa mungkin dilakukan supaya motor yang digunakan bisa lebih ringan dan melesat lebih kencang.