Pol Espargaro menegaskan KTM akan mempertahankan DNA motor mereka di MotoGP. Meski ada perubahan pada sasis pada tes Valencia.banner-ads

Motor itu memakai sasis baru yang tampak lebih seperti bentuk balok konvensional. Espargaro juga memakai sasis itu sepanjang hari untuk meningkatkan kemampuan RC16.

“Kami berusaha menemukan perubahan ini yang kami lewatkan dibandingkan dengan produsen lain. Kami mendapatkan lebih banyak cornering dan sedikit lebih nyaman," katanya.



“Kami juga mencoba beberapa hal lain untuk membantu itu. Fokus utama kami sekarang adalah mendapatkan traksi lebih ketika kondisinya lebih buruk. Saya pikir kita berada di jalan yang baik."

Meski memakai sasis baru, Espargaro merasa ada yang tak normal dengan bentuknya. Meski ia mulai merasa nyaman saat balapan.

“Rasanya tidak normal bagi saya. Normal berbentuk tabung dan saya menyukainya, tapi ya itu hibrida. Saya pikir masih 80% berbentuk tabung. Kami masih memiliki KTM DNA dengan sasis tubular yang saya pikir menempatkan kami dalam cara yang baik tetapi kami masih berusaha memahami banyak hal."