Belum lama Thiago Alcantara jadi pemain Liverpool, dirinya udah jadi favorit buat banyak fans. Performanya pada pertandingan pembuka ketika melawan Chelsea emang menakjubkan, bahkan memecahkan rekor. Pembelian Thiago adalah hal yang jarang dilakukan Liverpool karena The Reds lebih sering membeli pemain muda bertalenta, bukan pemain yang ada di akhir usia emasnya.

Masuk sebagai pengganti Jordan Henderson di awal babak kedua, dirinya bermain satu babak penuh. Dalam 45 menit waktu debutnya itu Thiago berhasil membuat 75 passing. Itu jadi catatan operan terbanyak dari pemain manapun yang bermain maksimal selama 45 menit.

Tapi Bro, ternyata ada satu hal unik yang terjadi ketika hari pengenalannya di stadion Anfield. Thiago Alcantara mendapat pesan dan nasehat yang unik dari Fernando Torres.banner-ads


Ketika melakukan perkenalan dan sesi foto di dalam stadion, para pemain baru Liverpool pasti melakukan sebuah tradisi yaitu disorot ketika melalui lorong pemain. Para pemain baru juga biasanya diminta berpose di bawah tulisan “This is Anfield” yang ada di pintu masuk lorong tersebut.
 

Aww Thiago talking to Torres about the anfield sign love that 🥺❤️ pic.twitter.com/WcJk0sFB9j

— Maya (@Mxyaaa1_) September 22, 2020
Dalam sebuah video terlihat bahwa dirinya berbicara pada Fernando Torres pada sebuah video call saat akan memasuki lorong tersebut. Di sana, Torres berkata untuk tidak menyentuh tulisan ‘This is Anfield’ yang dianggap keramat itu. Menurut Torres yang juga pemain idola para Kopites pada masanya, Thiago Alcantara baru boleh menyentuh tulisan tersebut ketika sudah berhasil memenangkan sebuah trofi untuk Liverpool.

 

Menurutnya, menyentuh tulisan dan lambang tersebut adalah sebuah hal sakral buat para pemain Liverpool dan para pemain tersebut harus berjuang sekuat tenaga supaya bisa melakukannya.

Thiago pun menuruti hal tersebut dan tidak menyentuh tulisan This Is Anfield saat melewatinya.

Mungkin nih Bro, ini yang jadi kunci performa apik dirinya ketika laga pembuka melawan Chelsea beberapa waktu lalu.