Valentino Rossi tampaknya mulai menjawab keraguan banyak orang ketika memutuskan untuk pindah ke tim satelit. Faktanya, menurut petinggi tim SRT Petronas, Rossi adalah salah satu orang paling sibuk dalam mengembangkan motor miliknya.

Gak cuma untuk dirinya, Rossi juga sebagai tim berbagi data dengan Franco Morbidelli untuk meningkatkan performa motor dan performa balapnya.

The Doctor emang sempat tercecer ke posisi 20 dalam salah satu sesi latihan. Tapi, perkembangan yang positif dirasakan rider Italia tersebut dengan motor barunya.

Menurut Rossi, ini terjadi karena teknologi chasis baru yang diberikan untuk motor tersebut.banner-ads


Chasis baru disebut-sebut membuat para rider lebih baik saat berbelok. Ini bisa jadi kesempatan Rossi memanfaatkan motor Yamaha yang sejak dulu terkenal sebagai “raja tikungan”. Dengan merasakan performa lebih baik saat berbelok, Rossi mengaku lebih percaya diri dalam mengendarai motor tersebut.

“Hari ini aku merasa seperti seorang rider sungguhan!” ujar sang legenda dikutip dari Crash.

Gak cuma itu, Rossi mengatakan bahwa dirinya sampai mengembangkan gaya balapan baru karena langsung merasa nyaman dengan penerapan teknologi chasis baru tersebut. 

“Chasis motor ini sangat bagus dan ini membantuku meningkatkan kecepatan, aku juga mengembangkan gaya balapku.”

“Meski Ducati tampak masih 10 km/jam lebih cepat, setidaknya motor ini mengalami banyak perkembangan,” tambah Rossi.

Kira-kira, bakal finish di urutan berapa Rossi akhir musim nanti, Bro?