Bolanews.com --- Para pemain Real Madrid sepertinya belum bisa melupakan kekalahan menyakitkan dari Barcelona di laga El Clasico di Santiago Bernabeu. Cristiano Ronaldo kembali mengalami kekalahan saat bertandang ke markas Sevilla di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Kamis (27/3) dini hari WIB.

banner-ads

Tiga hari sebelumnya Real Madrid mengalami kekalahan menyakitkan 3-4 melawan sang rival abadi, Barcelona. Hasil negatif tersebut nyatanya masih begitu membekas dan belum bisa dilupakan para pemain Los Blancos.

Hasilnya, pasukan Carlo Ancelotti kembali mengalami kekalahan di markas Sevilla. Madrid sebenarnya berhasil membuka keunggulan lebih dulu saat pertandingan baru berlangsung selama 14 menit.

Gol tersebut berawal saat Madrid mendapat peluang dari eksekusi tendangan bebas setelah Coke melakukan pelanggaran terhadap Ronaldo. Ronaldo yang maju sebagai eksekutor tendangan bola mati tersebut mampu melepaskan tendangan melewati pagar betis Sevilla dan menceploskan bola ke dalam gawang Beto.

Akan tetapi, itu menjadi satu-satunya gol yang sanggup diciptakan Ronaldo dkk. di pertandingan ini. Sementara itu, Sevilla tidak memerlukan banyak waktu untuk bisa bangkit dan mencetak gol balasan.

Pada menit ke-19 Bacca menaklukan Diego Lopez dengan melepaskan tendangan kaki kanan setelah menerima umpan dari Jose Antonio Reyes. Skor pun kembali imbang 1-1.

Hingga satu jam lebih pertandingan berlangsung alot dan tidak ada gol yang tercipta. Pada menit ke-72 Sevilla sukses membalikkan keadaan menjadi 2-1.

Bacca kembali mencetak gol dengan melepaskan tendangan kaki kanan dari dalam kotak penalti. Gol kali diciptakannya dengan memanfaatkan umpan yang dilepaskan Ivan Rakitic. Keunggulan Sevilla itu pun bertahan hingga pertandingan berakhir.

Hasil tersebut tentu terjadi perubahan di klasemen puncak La Liga. Real Madrid tidak bisa kembali ke posisi dua klasemen sementara karena di Camp Nou Barcelona menang atas Celta Vigo.

Praktis Atletico Madrid tetap berada di puncak klasemen dengan 73 poin usai sukses menang 1-0 atas Granada. Barcelona di posisi kedua dengan 72 poin, dan Madrid dengan 70 poin.

Susunan pemain

Sevilla: 13-Beto; 2-Federico Fazio, 14-Alberto, 21-Nicolas Pareja, 23-Coke Andújar; 7-Marko Marin  (20-Vitolo 71), 11-Ivan Rakitic, 12-Vicente Iborra de la Fuente, 19-Jose Antonio Reyes (3-Fernando Navarro 76), 22-Stéphane M'Bia; 9-Carlos Bacca (18-Kevin Gameiro 83).

Real Madrid: 25-Diego Lopez; 2-Raphael Varane, 3-Pepe, 12-Marcelo, 15-Daniel Carvajal; 14-Xabi Alonso, 19-Luka Modric (21-Álvaro Morata 90), 24-Asier Illarramendi (23-Isco 67); 7-Cristiano Ronaldo,  9-Karim Benzema, 11-Gareth Bale.