Sepekan lalu ada kabar heboh soal NBA tak mewajibkan vaksin covid-19 untuk para pemain yang ikut kompetisi terbesar di AS tersebut.banner-ads

Cukup kontradiksi karena rules itu tak berlaku untuk pemain tapi menjadi wajib untuk para ofisial sampai wasit dan staf untuk divaksin anti-corona.

Baca Juga: NBA 2K22 Apakah Lebih Seru daripada Sebelumnya?



Sampai kini sudah 85 persen para pemain yang ada dalam naungan NBA sudah secara suka-rela divaksin, tapi hal ini menjadi heboh lagi karena pengakuan salah satu bintang baru-baru ini yang menolak tegas vaksinasi.

Dia adalah Andrew Wiggins, pemain milik Golden State Warriors yang sejak awal merasa vaksinasi bertentangan dengan kepercayaannya.

Nah gara-gara itu, NBA tampaknya mau merevisi karena dalam aturan yang ditetapkan wilayah San Fransisco, setiap pemain yang bermain di kandang haruslah menjalani wajib vaksin.

Waduh, gimana nih bro menurut kalian?