Adobe Premiere adalah aplikasi editing video yang sudah populer untuk para content creator. Adobe merilis Adobe Premiere Rush di iOS, macOS, dan Windows jelang akhir tahun 2018 silam. Kini akhirnya aplikasi ini tersedia untuk pengguna Android.

Adobe Premiere Rush seperti halnya Adobe Premiere Pro. Tetapi alat-alat editing di dalamnya serta fitur-fiturnya dibuat lebih simpel sehingga nyaman digunakan di smartphone.

Beberapa fiturnya seperti motion graphics template sebagai transisi video. Juga bisa membuat audio dan video di latar belakang sinkron dengan lebih mudah. Adobe pun mengklaim bahwa ini adalah aplikasi editing video yang paling oke untuk para YouTuber.

Adobe Premiere Rush mengandalkan auto-save sehinga project nggak akan hilang meski aplikasi tertutup atau tak sengaja tertutup. Sayangnya, Adobe tidak menggelontorkan semua fiturnya secara gratis. Seperti misalnya penyimpanan video.

Hanya tiga video saja yang bisa tersimpan kalau loe pengguna gratisan. Tetapi untuk pengguna Pro yang membayar USD 9,99 atau sekitar Rp 145 ribuan per bulan bisa menikmati akses penyimpanan bebas.

Smartphone yang mendukung Adobe Premiere Rush ini pun masih terbatas untuk keluaran terbaru saja. Saat ini aplikasi ini baru bisa digunakan di Samsung Galaxy S9, S10, Google Pixel 2, Pixel 3, dan OnePlus 6T.

banner-ads