Teknoup.com --- Seorang peneliti dari Kaspersky bernama Roman Unuchek belum lama ini mengungkapkan bahwa kelompoknya telah menemukan sebuah trojan Android tercanggih yang ada saat ini. Trojan tersebut bernama Backdoor.AndroidOS.Obad.a, dan memiliki kompleksitas dan kemampuan untuk menyembunyikan diri sehingga sukar ditemukan. Trojan Android ini bisa mengirim SMS ke nomer premium, mengunduh program malware lain, memasangnya ke ponsel yang terinfeksi, menyebar lewat Bluetooth dan wifi, hingga menjalankan perintah dari pembuatnya dari pesan SMS standar yang diterimanya. Menurut Unuchek, malware ini lebih mirip malware pada platform Windows daripada malware Android, dalam hal kompleksitas dan berbagai kerawanan tak terpublikasi yang dimanfaatkannya. Hal ini menunjukkan bahwa tingkat kompleksitas dari malware Android telah berkembang cepat seiring jumlah program jahat yang muncul. Malware ini akan mampu mencegah dirinya terhapus jika sudah memperoleh privilege Device Administrator. Jika akses Device Manager didapat, layar akan blank selama 10 detik setelah handset terhubung ke wifi atau Bluetooth. Jika terhubung, trojan akan mengkopi dirinya ke unit di dekatnya. Malware ini juga bisa beralih server kontrol tempatnya memperoleh update dan menyimpan data sensitif yang dicuri. Dengan demikian, jika sebuah server kontrol telah ditemukan, Obad.a bisa mengirimkan data-data curiannya ke server kontrol lain. trojan Pihak Google telah diberitahu Kaspersky akan keberadaan malware ini. Beruntung malware ini baru aktif jika seseorang mengunduh dan menjalankannya, terutama jika pengguna Android ceroboh dengan memasang program bukan dari sumber terpercaya (di luar Google Play).banner-ads