Para content creator pasti butuh gimbal untuk menstabilkan kamera ponsel yang mereka gunakan untuk merekam konten. Tapi kadang-kadang benda ini agak repot dan makan tempat. Sampai akhirnya DJI meluncurkan varian gimbal terbarunya yaitu Osmo Mobile 3.banner-ads

Meneruskan popularitas Osmo Mobile 2 yang dirilis awal tahun lalu, sederet fitur lama tetap dipertahankan. Salah satunya adalah gimbal ini kompatibel untuk segala ukuran smartphone.

Yang di-upgrade adalah penampilannya yang didesain lebih minimalis ketimbang yang sebelumnya. Karena DJI Osmo Mobile 3 bisa dilipat jadi nggak akan lagi makan tempat saat dibawa-bawa.



Fitur baru yang ditawarkan lainnya adalah ActiveTrack 3.0. Sebuah fitur yang membuat gimbal ini bisa mendeteksi dan mengikuti gerakan objek meski dalam kecepatan gerak yang cepat. Semisal orang sedang berjalan cepat, berolahraga, atau berlari.

Selain itu, DJI Osmo Mobile 3 juga punya Story Mode. Fitur yang bisa merekam video pendek yang bisa ditambahkan musik dan efek. Ada pula mode perekaman Hyperlapse, Timelapse, dan panorama 180 derajat.

Gimbal Osmo Mobile 3 sudah bisa dibeli dengan harga USD 105 atau sekitar Rp 1,5 jutaan.