Gak lama lagi nih, XBox bakal rilis series X mereka ke pasaran dan siap bertempur dengan Sony di dunia game. Sejak beberapa bulan lalu, kedua brand emang saling adu bocoran buat bikin fans keduanya tetap ngerasa hype dan nunggu konsol terbaru ini.

Sony merilis senjata mereka dengan mengumumkan kerjasama eksklusif dengan sebuah developer game raksasa asal China. Menurut Sony, hal tersebut dilakukan demi bisa mencapai tujuan mereka untuk membuat berbagai game eksklusif di platform PlayStation.

Nah, XBox gak mau kalah Bro. Selain mereka juga punya game eksklusif yang cuma rilis di platform XBox, kini konsol buatan Microsoft itu minat bantuan kepada Wonder Woman!

Ternyata rilis Wonder Woman dan XBox yang terjadi di bulan November dimanfaatkan dengan baik oleh Microsoft. Mereka bikin tiga versi XBox eksklusif dengan tema film Wonder Woman 1984.

Ketiga XBox dengan tampilan unik ini bakal ‘menghajar’ PlayStation dari Sony yang belum punya varian lain selain dua versi, reguler dan digital yang mereka umumkan.banner-ads


Yang pertama ada XBox Series X berwarna emas mentereng seperti gambar di atas. Warna emas ini diambil dari warna Eagle Armor yang belakangan sering dibicarakan dan juga muncul dalam trailer terbaru Wonder Woman. Gak cuma warnanya yang emas, tapi versi satu ini mengandung emas 24 karat sungguhan, Bro! Logo Wonder Woman dan Golden Eagle yang ada di atasnya dibuat dengan proses 3D printing.


Versi kedua menggunakan tema tahun 1980an yang kental di atasnya. Perpaduan warna yang vibrant terlihat pada logo Wonder Woman. Dipadukan dengan warna oranye cerah dan Lasso Of Truth yang berwarna emas. Warna-warni pada controller dan juga logo Wonder Woman di bagian atas konsol tersebut bisa lo lihat di beberapa versi poster filmnya.


Nah, kalau versi yang terakhir mengambil inspirasi dari Cheetah, karakter antagonis yang jadi lawan Wonder Woman di film terbarunya ini. Banyak detail menarik seperti jahitan kulit ular, spikes dari logam yang berada di bagian pojok serta detail kulit leopard di satu sisi bikin versi satu ini jadi unik banget. Detail yang ada benar-benar menangkap vibes dari Barbara Minerva alias Cheetah yang bakal bertarung dengan Wonder Woman dalam sekuel nanti, Bro.

Keren banget Bro! Ini sih bakal cepet abis di pasaran dan jadi buruan para kolektor. Apalagi Microsoft emang berniat merilis ketiga variasi ini dalam jumlah yang sangat terbatas.