Putusnya jalinan asmara, memang terkadang membuat hati dan perasaan jadi tak karuan. Apalagi, jika si mantan tidak mau lagi membuka hatinya. Tapi, bukan berarti loe gak bisa mendapatkan hatinya kembali, sob. Apalagi, hubungan yang loe jalanin bersama doi, gak berjalan selama satu atau dua bulan. Lalu, seperti apa sih cara yang efektif untuk mendapatkan hatinya? Monggo disimak..

banner-ads

1. Jaga Hubungan Baik Dengannya
Ini merupakan hal pertama yang loe harus lakuin terhadapnya. Sebenci-bencinya mantan karena kesalahan yang loe pernah lakuin, pasti dia akan memaafkan walau membutuhkan waktu yang gak sebentar. Tapi, apa salahnya menunggu agar loe bisa kembali memadu kasih dengannya. Sesekali hubungi dia lewat telepon dan tanyakan kabar, tapi jangan terlalu sering, nanti betenya malah nambah.

2. Jangan “Ngemis” dan Tunjukkan Ketegaran
Nah, ini nih yang banyak dilakuin sama abege-abege jaman sekarang. Tunjukkan ketegaran loe pada mantan. Jangan sekali-kali mengemis cinta dan berharap bahwa cinta dia akan kembali sama loe. Dan perlu diingat, stop memposting status galau atau sedih di akun sosial media loe. Gak mau kan, kalo mantan loe tambah ilfil?

3. Perbaiki Diri
Ketika masih menjalin kasih sama doi, loe selalu membuat kesalahan yang membuatnya geram, coba untuk perbaiki. Ini merupakan hal yang ampuh untuk bisa bersatu lagi. Seperti contoh, cobalah datang tepat waktu saat membuat janji dan bawalah setangkai bunga mawar demi mengobati rasa sakitnya.

4. Berikan Perhatian
Gak ada salahnya memberikan perhatian kembali kepada mantan loe. Tapi mesti diingat, status loe sekarang adalah seorang mantan yang mencoba untuk mengembalikan cintanya. So, kasih perhatian yang wajar dengan dibumbui rasa cinta yang sudah loe tanamkan.

5. Buat Komitmen
Ketika loe sudah mendapatkan hatinya kembali, sebaiknya jangan sekali-kali ingkar janji dan jangan mengulangi kesalahan yang sama. Ingat, balikan dengan mantan, mempunyai maksud membina hubungan yang lebih baik serta tidak mengingat masa lalu yang menyakitkan. Komitmen ini harus dipegang teguh agar kedepannya menjadi lebih baik.