Personel EXO, Lay Zhang, berkolaborasi dengan Converse untuk meluncurkan sepatu yang didesain khusus. Sepatu ini menampilkan kedekatan Lay dengan Converse serta perjalanannya meraih mimpi.banner-ads

Dua sepatu kolaborasi Lay Zhang dan Converse akan tersedia di store Converse Indonesia dalam bulan ini. Salah satunya mengambil siluet Converse Chuck 70 yang disebut Lay sebagai sepatu yang selalu menemaninya dalam proses latihan sebelum debutnya.

Converse Chuck 70 edisi Lay Zhang tampil dengan kanvas dalam warna putih di bagian upper body-nya. Dengan tali sepatu yang diberi aksen garis putus-putus dalam warna abu-abu kemudian solnya pun bercahaya di dalam gelap. Filosofi dari sol tersebut datang dari ruang latihan menari yang gelap.



Di lidah sepatu tampil logo branding dari Lay Zhang dalam warna abu-abu juga. Yang tampak berbeda adalah kantung kecil di sisi luar sepatu high-top ini yang terinspirasi dari karung pasir yang diikat di kaki Lay saat belajar menari di studio dulu.

Sepatu kedua yang didesain untuk Lay Zhang adalah OX Chuck 70 berwarna hitam dengan model low-top. Sepatu ini tampil klasik dengan upper leather dan sol mirip Chuck 70 klasik dengan lining merah dan logo Lay dalam warna merah juga.



Sepatu ini akan dijual mulai 11 November dengan harga mulai Rp 1,2 jutaan hingga Rp 1,3 jutaan.