Bolanews.com --- Pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, mengatakan bahwa kemungkinan besar dirinya tidak akan membuat sesuatu pencapaian yang istimewa pada GP San Marino 2013 di Misano World Circuit Marco Simoncelli, San Marino, pada Minggu (15/9). Andrea Dovizioso mengatakan hal tersebut kepada Bolanews dalam sesi wawancara khusus yang dirancang oleh Shell Advance, salah satu mitra teknik Tim Ducati, pada Jumat (13/9) di hospitality Tim Ducati di Misano World Circuit Marco Simoncelli. Ketika ditanya mengenai balapan di Misano pada Minggu, Andrea Dovizioso berkata bahwa Tim Ducati bisa lebih mendekati Honda dan Yamaha, tetapi ia mengatakan bahwa hasil akhirnya mungkin tidak akan ada yang istimewa. banner-ads