Direktur Olahraga Ducati, Paolo Ciabatti, mengatakan timnya saat ini sedang berusaha mempertahankan susunan pemain. Mereka akan tetap fokus dengan rider yang ada setelah kehilangan tanda tangan dari beberapa pembalap yang ditargetkan selama musim dingin.
Ada beberapa nama yang disebut telah menarik minat Ducati, termasuk Marc Marquez dan Joan Mir. Kedua rider itu kini telah memperpanjang kontrak dengan pabrikan masing-masing.
Tapi ada yang belum bisa disepakati antara Ducati dengan Dovizioso yaitu soal keuangan. Dovizioso dianggap minta gaji lebih besar setelah kesuksesannya dalam tiga musim terakhir.
"Tujuannya adalah untuk menalar dengan pengendara saat ini, tapi dalam jumlah yang berbeda. Setelah delapan tahun bersama, alangkah baiknya bisa melanjutkan dengan Andrea, tetapi jelas bahwa bagiann ekonomi bisa jadi hambatan," katanya.
Kini muncul rumor panas lagi, Dovizioso bakal diikat Ducati lagi. Selain itu, Jack Miller juga disebut bakal bergabung sebagai rekan setimnya di pabrikan, dengan Danilo Petrucci dipindah ke WorldSBK.