Kehebatan Son Heung-min di Tottenham Hotspur menyenangkan Jose Mourinho yang belum lama menangani Spurs.banner-ads

Eks pilar Bayer Leverkusen ini baru-baru ini bikin gol fenomenal di Premier League kala kontra Burnley.

Striker Korea Selatan tersebut melakukan aksi solo run dari daerah pertahanan timnya. Melakukan dribbling memukau dan bikin defender Burnley kocar-kacir, Son menuntaskan gol mantap ke gawang lawan.



Gol membawa bola dari sekitar 70 meter lebih, Son disebut-sebut mirip legenda Brasil, Ronaldo Luis Nazario da Lima ke gawang Compostela pada 1996 silam.

Kala itu Ronaldo masih membela Barcelona. Bikin spesial karena Son melakukannya dengan jarak yang lebih jauh dari bomber yang dulu lama membela Real Madrid tersebut.

Son Heung-min pun disebut Mourinho punya julukan baru yang didapat dari anaknya. Anak lelakinya yang pernah jadi asistennya menyebut Son adalah Sonaldo Nazario.

Menariknya nih, Son Heung-min pernah lekat dengan cap Cristiano Ronaldo dari Korea saat masih berkarier di Bundesliga.

Hmmm... Pantas sih! Biar makin afdol, cek lagi video gol ciamiknya yuk!