Meski meragukan kariernya di MU akan panjang, Jose Mourinho seenggaknya dapat kejelasan karena Setan Merah terbukti masih percaya padanya dengan penekanan kontrak anyar.

Mourinho resmi diikat kontrak sampai 2020. Artinya tiga tahun ke depan jika tak ada masalah manajer asal Portugal itu akan menangani tim Old Trafford.

"Jose telah meraih prestasi sebagai manajer Manchester United dan saya senang dia sepakat untuk memperpanjang kontrak hingga 2020," terang petinggi United, Ed Woodward.



Dan MU Juga masih punya ambisi lainnya dalam perburuan pemain meski baru menuntaskan pertukaran Alexis Sanchez-Henrikh Mkhitaryan.

Gelandang Real Madrid, Mateo Kovacic menjadi list belanja United selanjutnya lantaran pos gelandang serang United masih mencari keseimbangan.

Kabar peluang hengkangnya Ander Herrera sampai tak ada posisi pelapis yang biasa diisi Mkhitaryan belakangan menjadi alasannya.

banner-ads

United Ikat Mou Sampai 2020 Dan Masih Haus Belanja

Posisi Kovacic di Madrid sendiri memang kesulitan menembus tim utama. Sejak datang 2015 dari Inter, Kovacic masih kena rotasi dan lebih sering jadi pelapis.

Dario Gol bahkan menyebut United juga memantau situasi Isco yang lagi frustrasi dengan performa El Real saat ini.

Asal tahu saja, United di era Mourinho sudah banyak menghamburkan uang demi pemain macam Paul Pogba, Namanya Matic, Romelu Lukaku sampai Mkhitaryan sendiri.

Akankah United rela menggelontorkan uang lagi usai barter Sanchez.