Seperti namanya, Honda NX650 Dominator adalah motor yang mendominasi segala medan. Diciptakan sebagai motor adventure, NX650 emang dilengkapi teknologi yang membuatnya jadi motor tangguh. Motor ini bahkan udah gak asing dengan ajang balap Rally Dakar.

Dengan performa apik seperti itu, rasanya motor ini perlu juga dibuat supaya bisa menjajal jalanan kota. Itulah yang terpikirkan oleh Lion Ott dan Ben Ott dari Motoism.

Mereka ingin membuat motor tersebut jadi street scrambler yang juga bisa tetap digunakan untuk offroad.banner-ads


Motor ini benar-benar kelihatan rapi dan sangar. Seluruh komponen kelistrikan dirapikan penempatannya sehingga terlihat benar-benar rapi walau hanya sekilas.

Contohnya, di bagian depan lampu sinyal untuk belok tertanam di bagian forks. Gak jauh beda dengan bagian belakang dimana lampu sinyal belok menyatu dengan subframe.

Banyak unsur motor NX650 bawaan pabrik yang gak diubah sama sekali. Seperti bentuk tangki bahan bakar beserta cover-nya, dan juga handlebar. Meski ingin menggunakan bentuk asli, Ott bersaudara tetap memperhalus kedua bagian tersebut.


Untuk urusan performa, Ott bersaudara tetap menambahkan sesuatu yang baru pada mesinnya. Mereka menggunakan set karburator dari Dynojet yang dapat menambah horsepower motor tersebut hingga 10%.

Finishing dengan detail warna hanya hitam dan putih ngasih motor ini kesan yang tegas dan juga elegan.